Kartu Indosat harus dicek masa aktifnya agar dan segera diperpanjang masa aktifnya agar kartu Indosat tidak mati dan tidak bisa digunakan. Cara untuk memperpanjang kartu Indosat sama baik untuk pengguna kartu Mentari, IM3 maupun pengguna kartu Metrix.
Untuk perpanjang masa aktif Indosat bisa dilakukan baik dengan isi ulang pulsa ataupun tanpa membutuhkan pulsa. Selain itu, tersedia pula berbagai cara penambahan masa aktif yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
Cara Cek Masa Aktif Indosat Ooredoo
1. Cek Masa Aktif Kartu Indosat Melalui Kode Dial
2. Cek Masa Aktif Kartu Indosat Melalui MyIM3 App
Jika belum menginstal aplikasi MyIM3 pada ponsel, maka pertama – tama unduh dulu aplikasi MyIM3. Aplikasi MyIM3 tersedia baik untuk pengguna Android ataupun iOS.
Cara Perpanjang Masa Aktif Indosat Ooredoo
1. Mengisi Pulsa
Cara perpanjang masa aktif Indosat dengan isi ulang pulsa adalah cara yang sejak dulu sudah banyak dilakukan orang saat belum marak kehadiran internet. Namun, cara ini mungkin terdengar sedikit boros ketika pengguna jarang menggunakan pulsa untuk berkomunikasi.
Besaran Isi Ulang Pulsa
Tambahan Durasi Masa Aktif
Rp 5000
7 hari
Rp 10.000
15 hari
Rp 25.000
30 hari
Rp 50.000
45 hari
Rp 75.000
45 hari
Rp 100.000
60 hari
Rp 150.000
90 hari
‘Rp 250.000
120 hari
Rp 500.000
120 hari
Rp 1.000.000
120 hari
2. Mendapat Transfer Pulsa dari Pengguna Indosat Ooredoo
Cara kedua ini adalah cara menambah masa aktif Indosat tanpa pulsa. Caranya hanya cukup dengan menerima sejumlah pulsa dari pengguna kartu Indosat Ooredo lainnya. Pengiriman pulsa ke sesama pengguna Indosat Ooredo akan dikenai biaya tambahan sebesar Rp 600 saja.
Nominal Kirim Pulsa
Biaya Mengirim Pulsa ke Sesama Indosat Ooredo
Tambahan Durasi Masa Aktif
Rp 5000 sampai Rp 9999
Rp 600
3 hari
Rp 10.000 sampai Rp 19.999
Rp 600
7 hari
Rp 20.000 sampai Rp 49.999
Rp 600
15 hari
Rp 50.000 sampai Rp 99.999
Rp 600
22 hari
Rp 100.000 sampai Rp 149.999
Rp 600
30 hari
Rp 150.000 sampai Rp 199.999
Rp 600
45 hari
Rp 200.00 ke atas
Rp 600
45 hari
Ada dua cara untuk mengirimkan pulsa ke pengguna IM3 Indosat yakni melalui kirim SMS dan lewat kode dial.
Cara Transfer Pulsa Indosat Ooredo
a. Cara SMS
b. Cara Dial
Pengirim pulsa hanya bisa melakukan pengiriman pulsa apabila sisa saldo pulsa setelah dipotong pulsa yang dikirim dan ongkos kirim minimal sebesar Rp 5000. Ongkos kirim Rp 600 dibebankan kepada si pengirim pulsa.
Pengiriman pulsa juga hanya bisa dilakukan apabila usia kartu si pengirim dan si penerima telah lebih dari 180 hari. Selain itu, metode ini juga tidak bersifat akumulatif artinya penambahan masa aktif tidak akan dijumlah dengan masa aktif sebelumnya.
3. Membeli Tambahan Masa Aktif Indosat Ooredoo
Metode perpanjang masa aktif Indosat dengan membeli tambahan masa aktif Indosat Ooredoo hanya bisa dilakukan apabila kartu IM3 masih ada dalam masa aktif. Sementara jika kartu IM3 sudah masuk masa tenggang maka cara keempat tidak bisa dilakukan.
Ada tiga daftar pilihan pembelian masa aktif Indosat Ooredoo 2020. Biaya akan dipotong langsung dari saldo pulsa yang tersisa di kartu.
Besar Potongan Pulsa
Format Ketik SMS Beli Tambahan Masa Aktif
Tambahan Durasi Masa Aktif
Rp 2000
AKTIF3
3 hari
Rp 5000
AKTIF14
14 hari
Rp 10.000
AKTIF30
30 hari
Hal yang menarik dari kartu Indosat adalah provider menetapkan bahwa metode perpanjangan masa aktif IM3 Ooredo bersifat akumulatif. Maksudnya adalah masa aktif akan dijumlahkan sesuai dengan sisa masa aktif yang sudah ada sebelumnya.
Semisal sisa masa aktif sebelumnya adalah 30 hari kemudian kartu diisi pulsa kembali dan mendapatkan tambahan masa aktif 45 hari. Maka Indosat akan menambahkan masa aktif total menjadi 75 hari. Sehingga pengguna tidak akan sayang ketika harus mengisi ulang pulsa karena masa aktifnya tidak akan hangus.
Hanya saja apabila pengisian pulsa menggunakan voucher fisik, maka maksimal akumulasi masa aktif adalah 90 hari saja. Sementara jika tidak melalui voucher fisik maka akumulasi masa aktif bisa lebih dari 90 hari.
Cara Mengaktifkan Kembali Kartu yang Sudah Mati
Kartu Indosat yang tidak segera ditambah masa aktifnya maka bisa hangus ataupun mati. Saat kartu Indosat telah melebihi masa tenggang maka kartu secara otomatis terblokir dan tidak bisa digunakan lagi. Saat kartu terblokir maka pemilik tidak bisa menerima dan melakukan panggilan.
Apabila kartu telah melewati masa tenggang namun masih berada dalam rentang waktu 3 hari setelah masa tenggang, maka kartu tetap masih dapat diaktifkan. Sementara jika ingin mengaktifkan kembali kartu Indosat yang telah melebihi masa 3 hari tersebut harus dilakukan ke service center langsung.
Apabila kartu telah melewati masa tenggang dan 3 hari penambahan, maka walaupun diaktifkan kembali data di dalam kartu akan hangus termasuk dengan poin yang sudah terkumpul sebelumnya. Selain itu patut diketahui bahwa tidak semua kartu Indosat bisa diaktifkan kembali.
Sayangnya, provider Indosat tidak memberikan akumulasi perpanjang masa aktif Indosat 1 tahun. Namun hal ini tidak mengapa karena Indosat tetap memberikan kemudahan berupa akumulasi dan juga masa tenggang selama 30 hari.
Lihat Juga Tutorial Menarik Lainnya :